Tfz9BSAlTfr7TSGlTUM5TfAlGA==

Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia 2024 untuk Proyek di Smelter Gresik

Loker PT Freeport Indonesia
Loker PT Freeport Indonesia. Gambar instagram.com/freeportindonesia

PT Freeport Indonesia (PTFI) mengumumkan bahwa proyek pembangunan smelter di Gresik, Jawa Timur akan rampung pada Juni 2024. Presiden Direktur PT Freeport Indonesia, Tony Wenas, menyatakan bahwa fasilitas pengolahan dan pemurnian ini akan mulai mengolah 850 ribu ton konsentrat tembaga mulai Agustus 2024.

Lowongan Kerja di Smelter Freeport Gresik

  • Gaji: Rp 6,8 jt per bulan
  • Status: Pekerjaan tetap

Posisi yang dibuka adalah untuk melakukan fungsi administratif yang mendukung proses onboarding tenaga kerja kontraktor. Tugas utama termasuk administrasi dokumentasi, pemantauan kemajuan fase onboarding, pengembangan dan evaluasi modul pelatihan keselamatan, pengelolaan UID Badge, serta penyusunan laporan periodik tentang mobilisasi kontraktor. Kandidat yang diinginkan harus bisa mengoperasikan komputer, memiliki pengetahuan dasar bahasa Inggris, serta menguasai MS Office dan memiliki pengalaman dengan SAP atau sistem bisnis lainnya adalah nilai tambah. Kemampuan komunikasi yang efektif adalah esensial.

Untuk lebih rinci mengenai point-point syarat yang diperlukan pihak perusahaan adalah sbb:

  • Melaksanakan tugas administrasi terkait dokumentasi manpower kontraktor
  • Memantau setiap kemajuan dalam setiap fase onboarding tenaga kerja kontraktor
  • Terlibat dalam pengembangan dan evaluasi modul pelatihan keselamatan
  • Melakukan tugas administratif terkait UID Badge (aktifkan, aktifkan kembali, nonaktifkan)
  • Menyusun laporan mingguan & bulanan mengenai Proses Mobilisasi Kontraktor
  • Dapat mengoperasikan komputer
  • Pengetahuan bahasa Inggris dasar
  • Memiliki pengetahuan yang baik tentang MS Office (Microsoft Excel dan Microsoft Word)
  • Memiliki pengetahuan yang baik tentang SAP dan sistem bisnis lainnya menjadi nilai tambah.
  • Kemampuan untuk berkomunikasi secara efektif, baik secara lisan maupun tertulis.

Untuk informasi lebih lanjut, calon pelamar dapat mengunjungi website resmi PT Freeport Indonesia atau di Freeport Indonesia di: https://ptfi.co.id/id/karir

Nah yang paling penting untuk diingat bahwa proses penerimaan karyawan di perusahaan ini tidak dipungut biaya apa pun. Kalau ada yang minta ini dan itu, dapat dipastikan itu penipuan ya guys.

Redaksi minesafety.id turut mendoakan Anda. Semoga beruntung ya....

Type above and press Enter to search.